PrimaKu - Cek Pertumbuhan Anak 17+

PT. CMI

Designed for iPad

    • Free

Screenshots

Description

Parenting has never been easy. Eits, tapi itu dulu! Sekarang ada PrimaKu, pelopor aplikasi kesehatan digital sejak tahun 2017 yang dapat memudahkan orang tua dalam memonitor tumbuh kembang anak sejak dini, secara berkala dan berkelanjutan. PrimaKu juga bermitra resmi dengan Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) untuk meningkatkan taraf kesehatan anak-anak di Indonesia.

PrimaKu merupakan aplikasi yang interaktif, terpercaya, dan mudah digunakan karena dapat dikelola bersama oleh ibu, ayah, bahkan keluarga dan pengasuh. Apa saja fitur yang dimiliki PrimaKu?

Pencatat Pertumbuhan Anak: fitur ini bisa dikatakan sebagai KMS online yang memungkinkan MomDad untuk mencatat data medis anak, meliputi berat badan, tinggi badan, hingga lingkar kepala. Data ini nantinya akan menghasilkan suatu grafik pertumbuhan yang mudah dipahami guna mengetahui apakah tumbuh kembang si Kecil normal atau tidak, sesuai dengan usia serta jenis kelaminnya.

Pemantauan Perkembangan Anak: di fitur ini, MomDad akan mendapatkan rekomendasi stimulasi anak sesuai usianya.
Kalender Imunisasi: fitur ini memungkinkan MomDad untuk mendapatkan jadwal imunisasi berikut pengingat dan pemaparan manfaatnya, mulai dari imunisasi dasar lengkap dan lanjutan serta imunisasi tambahan.

Artikel: di fitur ini, MomDad akan menemukan ribuan artikel kesehatan yang telah ditinjau oleh dokter spesialis anak.

Resep MPASI: Bingung mau kasih makan apa sebagai menu MPASI pertama si Kecil? Di fitur ini, MomDad akan menemukan berbagai macam resep MPASI dari referensi terpercaya yang telah dikaji oleh dokter spesialis anak.

Rekam Medis: merupakan catatan harian kesehatan anak yang dapat dipantau setiap harinya.

Konsultasi: MomDad dapat melakukan telekonsultasi dengan dokter spesialis anak kapan pun dan di mana pun.

Komunitas: pada fitur ini, MomDad dapat berdiskusi bersama ribuan komunitas orang tua dan dokter spesialis anak yang tergabung di dalam aplikasi.

Dengan demikian, PrimaKu dapat menjadi alternatif pengganti buku Kesehatan Ibu Anak (buku KIA).

Yuk, pantau tumbuh kembang anak dengan mengunduh aplikasi GRATIS ini sekarang!

Jika MomDad mempunyai pertanyaan atau feedback seputar aplikasi PrimaKu, MomDad dapat menghubungi kami lewat email support@primaku.com.

What’s New

Version 3.44.0

Halo MomDad!

Versi terbaru aplikasi saat ini membawa beberapa update, meliputi:

Fitur baru untuk MomDad, pembelian voucher layanan
Pembaruan pada fitur telekonsultasi dokter
Pembaruan pada profil MomDad
Bug fix

Ayo segera download updatenya!

Regards,
PrimaKu team

Ratings and Reviews

4.8 out of 5
18.2K Ratings

18.2K Ratings

Ibu Zi ,

Data saya sudah kembali!

Sempat kesal karena setelah update app semua data hilang, setiap coba log in tapi selalu diarahkan ke pembuatan akun baru.
Lalu saya isi google form di HL IG official.primaku, beberapa hari kemudian diberikan update via DM bahwa nomor HP telah dipindahkan ke akun lama.
Timnya sangat responsif, senang sekali datanya sudah kembali.
Mari lengkapi PR update data pertumbuhan dan vaksin 💪🏻

citraaaaaaaaah ,

Tidak bisa login!

Diminta untuk update, setelah update diarahkan input email lalu dikirim link untuk daftar no HP, tapi setelah diklik malah balik ke halaman awal!

Anindita Luthfi ,

Tidak bisa update tumbuh kembang

Mohon dibantu admin, saya tidak bisa update tumbuh kembang. Loading lama sekali.

Developer Response ,

Hi Mom Anindita, mohon maaf atas ketidaknyamanannya. Apakah kendala di atas masih Mom alami? Silakan dicoba untuk melakukan penginputan ulang, atau hubungi tim CS PrimaKu melalui WA di 6281770704114 untuk arahan lebih lanjut, yaa. Terima kasih, Mom 🤗

App Privacy

The developer, PT. CMI, indicated that the app’s privacy practices may include handling of data as described below. For more information, see the developer’s privacy policy.

Data Not Linked to You

The following data may be collected but it is not linked to your identity:

  • Financial Info
  • Contact Info
  • Identifiers
  • Other Data

Privacy practices may vary based on, for example, the features you use or your age. Learn More

More By This Developer

You Might Also Like

Tentang Anak-Hamil & Parenting
Medical
Teman Bumil - Kehamilan & Anak
Health & Fitness
Halo Hermina
Medical
Hallobumil
Health & Fitness
MySiloam
Medical
Prodia Mobile
Health & Fitness